Ramping Pasca Melahirkan
Mungkin sebagian dari kaum hawa banyak yang mengkhawatirkan keadaan adanya perubahan bentuk tubuhnya pasca melahirkan, Hal ini sudah menjadi hal lumrah biar bagaimana pun perut ramping setelah melahirkan atau ramping kembali setelah melahirkan adalah bentuk tubuh yang ideal sudah menjadi dambaan setiap wanita.
Untuk menghadapi semua hal tersebut ada berbagai pendapat yang menyikapi hal tersebut di atas. Ada yang serius terhadap bentuk tubuh, ada yang sedang-sedang aja, bahkan ada yang biasa-biasa aja tidak begitu mempedulikan pasca melahirkan.
Untuk itu maka disini kami mencoba mengulas sepotong dari sekian banyak ulasan yang telah beredar , mudah-mudahan bisa bermanfaat,
Lakukan Olahraga Ringan
Sesudah melahirkan biasanya otot otot perut menjadi kendur. ini bisa dibuktikan secara medis yaitu otot dinding perut dan otot dasar panggul berubah posisi. Adapun aktifitas olah raga ringan dapat mengencangkan otot-otot tersebut. Aktivitas ini bisa dilakukan di dalam rumah misalnya berjalan kecil di dalam rumah dengan sesering mungkin tapi ingat jangan terlalu memaksakan diri. Dengan berjalan kecil terbukti dapat mengencangkan kedua otot tersebut diatas.
Olah raga Sedang atau Berat Seperlunya
Kalaulah memang dirasa perlu anda butuh olah raga/aktivitas sedang atau di atasnya, maka jangan lakukan terburu-buru tapi lakukan secara bertahap, karena beberapa ahli kesehatan berpendapat bahwa aktivitas yang sedang atau berat bila dilakukan tidak bertahap maka akan peningkatan tekanan volume darah hingga sampai 15%, ini sangat mengganggu kesehatan yang sangat fatal akibatnya.
Senam Nifas
Alternatif senam Nifas juga bisa di tempuh untuk mengembalikan faktor psikis anda. Pada dasarnya Senam ini hanya terkonsentrasi pada latihan pernafasan yang dilakukan oleh perut (bukan oleh paru-paru/dada anda) , Senam ini juga membantu dalam mengembalikan kekencangan perut.
Jangan Terlalu berharap pada Stagen atau gurita
Biasanya pasca melahirkan banyak di kalangan para ibu memakai stagen atau gurita (istilah di indonesia), dengan harapan agar posisi perut bisa diharapkan untuk kembali ke posisi semula atau minimal nya kencang kembali.
Tapi ini butuh peluru-san pemahaman terkait dengan stagen itu sendiri. Secara medis stagen sendiri tidak banyak mengecilkan atau mengencangkan perut pasca melahirkan. efek kencang saat di pakai memang ada akan tetapi hal itu hanya sementara saja, begitu dilepas maka posisi perut dan instrumen di dalamnya kembali kendur
Menjaga Asupan Nutrisi Makanan
Sudah barang tentu pasca melahirkan anda butuh nutrisi makanan yang meningkat dalam proses pemulihan. Kandungan protein, zat besi, Vitamin C dan semisalnya di butuhkan untuk me regenerasi sel-sel yang kurang dan sel-sel yang rusak.
Nutrisi tersebut diatas bisa anda dapati pada sayur mayur, buah-buahan yang kaya akan serat ,Yang tidak kalah pentingnya yaitu jauhi makanan-makanan yang berlemak, kalori tinggi dan minuman ringan kemasan
Herbal sebagai Alternatif
Kalaupun memang mau mengkonsumsi secara instan mengecilkan perut maka lakukan dengan hanya mengkonsumsi yang alami atau herbal-alami. Jangan mengkonsumsi obat-obatan yang tiada jelas, yang hanya menjanjikan perut kempis dalam sekejap mata, kebanyakan ini hanya isapan jempol belaka, malah mungkin anda yang akan dirugikan.
Demikianlah sekilas yang bisa di sampaikan, semoga yang sedikit ini bisa bermanfaat. aamiin
sumber : http://herbalramping.blogspot.com/
sumber : http://herbalramping.blogspot.com/